Cara Menghilangkan Recent Contact Dari App Switcher di iOS 8

Cara Menghilangkan Recent Contact Dari App Switcher di iOS 8 -  Kita semua telah mengetahui jika Apple menghadirkan iOS 8 dengan segudang fitur yang bermanfaat untuk kita semua, tapi sayang beberapa diantara fitur tersebut, terkadang kita tidak butuhkan atau mengganggu privasi kita pada perangkat yang kita gunakan. Dengan menggunakan iOS 8 pada iPhone, anda akan menemukan sebuah fitur pada App Switcher yang bisa anda akses dengan menekan tombol home 2 kali, yang menampilkan Recent Contact dan favorit Contact, ini bertjuan untuk memudahkan anda untuk melakukan panggilan cepat. Pada iOS sebelumnya App Switcher berfungsi untuk mengetahui aplikasi yang berjalan di balik layar dan anda bisa menutupnya, untuk menghemat baterai gadget anda dan diperkenalkan sejak iOS 4 dirilis Oleh Apple beberapa tahun yang lalu.

Tapi, ternyata banyak pengguna iOS device yang kurang suka dengan fitur ini, mungkin karena alasan privasi atau lainnya, tapi anda tidak perlu mencemaskan hal tersebut, karena anda bisa menghilangkan fitur ini jika anda tidak membutuhkannya tampil App Switcher.

Cara Menghilangkan Recent Contact Dari App Switcher di iOS 8

Step 1 : Buka aplikasi Setting yang terletak pada springboard iPhone anda, selanjutnya pilih “Mail, Contacts, Calendars”.

Step 2 : Scroll kebawah untuk menemukan bagian "Contact", kemudian tap pada "Show In App Switcher". Anda akan melihat option toggle untuk menampilkan kontak pada App Switcher : Favorit dan recent kontak anda.

Step 3: Silahkan non-aktifkan keduanya, untuk tidak menampilkannya di App Switcher.

Step 4 : Nah, untuk melihat perubahannya anda bisa menekan tombol home 2 kali. saya pikir cara ini tidaklah sulit, karena tersedia pilihan yang bisa anda tentukan sendiri.

Cara Menghilangkan Recent Contact Dari App Switcher di iOS 8

Dengan non-aktifnya kedua fitur tersebut, fungsi dari App Switcher akan kembali seperti iOS sebelumnya, Tapi keputusan tetap tergantung pada anda ingin memanfaat fitur ini atau tidak.

Namun jika anda ingin menampilkan Recent Contact Dari App Switcher di iOS 8, cara hampir sama, dan anda hanya perlu untuk meng-aktifkan toogle dari keduannya.

5 Komentar untuk "Cara Menghilangkan Recent Contact Dari App Switcher di iOS 8"

Setelah muter2 nyari, akhirnya ketemu juga caranya. thanks a lot.

yupzzz sama2 kang, makasih atas kunjungannya :D

Terima kasih , sangat membantu👍

Nanya sm temen2 yg pengguna iphone lama padagatauuu haha danke brader!

Jika anda pertanyaan silahkan :

Follow Twitter Blog https://twitter.com/netheroes @netheroes

Like Fans Page Blog ini di https://www.facebook.com/hyllalnetheroesblogspot

Tambahkan juga di Google+ https://plus.google.com/+HyllalApple

Back To Top