Oleh
Hyllal Netheroes
Senin, Januari 08, 2018
Secara fisik iPhone 7/Plus Asli dengan yang palsu sekilas memang sangat sulit dibedakan apalagi hanya sebatas pandangan mata, karena memang desain dan tampilan homscreen pada iphone 7 palsu memang dibuat sangat mirip dengan yang asli sehingga sangat sulit untuk dibedakan, apalagi orang awam yang sama sekali tidak mengerti tentang smartphone sangat mudah terjebak kasus penipuan ini.
Saya masih ingat waktu itu, iPhone 7/plus belum lama dirilis di tahun 2016 yang lalu, ternyata sudah banyak beredar versi iphone 7 cloningan atau replika, dengan harga yang cukup terjankau, bahkan jauh dibawah harga standar yang dikeluarkan oleh Apple di seluruh dunia.
jadi, sebaiknya anda berhati-hati jika anda ingin berterangsaksi jual/beli iPhone 7/plus ditempat yang bukan dari toko Apple Authorised Reseller ataupun iPhone 7 second(bekas). anda harus teliti, apalagi dengan iming-iming harga yang murah dan tidak masuk akal.
Ada beberapa cara praktis yang bisa anda gunakan untuk membedakan iPhone 7/plus asli dengan yang palsu, baik secara fisik atapun dengan melihat kondisi perangkat lunak (software). tentunya dengan harapan anda bisa menghidari kasus penipuan yang tentunya sangat meresahkan.
Membedakan iphone 7 asli dan palsu secara fisik
Kita awali terlebih dahulu dengan membedakan iPhone 7/plus asli dengan yang palsu mulai dari kondisi fisik perangkat, pertama di iPhone 7/plus asli lebih berat dibandingkan dengan yang replika/HDC.
Kedua tidak ada slot memori external tambahan di semua perangkat iPhone, jika anda menemukan iPhone 7/plus yang bisa ditambahkan dengan memori external seperti yang terdapat pada Android yakin saja itu adalah iPhone 7/plus palsu.
Tidak dad lagi fitur jack audio 3.5mm pada bodi iPhone 7 dan iPhone 7 Plus. jadi jika anda menemukan iPhone 7 dan iPhone 7 Plus, yang masih bisa menggunakan headset atau earpod yang masih sering digunakan pada smartphone pada umumnya, yakinlah bahwa itu sudah pasti palsu. Karena Apple sudah menghilangkan port untuk jack audio 3.5mm yang biasanya terdapat pada IPhone versi sebelum iPhone 7/plus.
Cek Menggunakan Imei
Setiap merek smartphone (termasuk Apple) yang dirilis atau jual di seluruh dunia pastinya akan memiliki sebuah kode unik yang tidak memiliki kembaran atau sama. Jadi anda bisa menggunakan metode ini untuk membedakan iPhone 7/plus yang asli dengan yang palsu, dnegan mangakses website imei.info atau sejenisnya, kemudian masukan no imei yang terdapat pada box, slot kartu sim, atau akses aplikasi Pengaturan > Umum > "Mengenai" pada iPhone 7/plus. jika hasilnya sama, seperti tipe dan warna dan kapasitas storage berarti asli, namun jika hasil berbeda bisa jadi itu palsu.
Periksa Toko Aplikasi pada iPhone 7/iPhone 7 Plus
ini yang paling mudah untuk membedakan iPhone 7 dan iPhone 7 Plus asli dan palsu, silahkan anda buka toko aplikasi (Appstore) yang terdapat pada iPhone tersebut, jika yang tampil Playstore yang terdapat pada ponsel pintar android dan meminta memasukan akun google berarti itu dijamin palsu karena yang asli akan meninta anda memasukan Apple ID sebagai syarat untuk bisa mendownload aplikasi atau game.
Karena sehebat apapun menjiplak iPhone 7/plus hingga 99% namun ada yang tidak bisa dicloning yaitu sistem operasi mobile apple yang kenal dengan nama iOS, karena iOS hanya bisa berjalan pada mesin yang diproduksi oleh Apple termasuk Appstore.
0 Komentar untuk "Cara Membedakan IPhone 7/Plus Asli dan Palsu"
Jika anda pertanyaan silahkan :
Follow Twitter Blog https://twitter.com/netheroes @netheroes
Like Fans Page Blog ini di https://www.facebook.com/hyllalnetheroesblogspot
Tambahkan juga di Google+ https://plus.google.com/+HyllalApple