Cara Format Flashdisk di Mac OS X

Cara Format Flashdisk di Mac OS X - Flashdisk adalah sebuah alat penyimpanan sementara untuk semua file dan memiliki kapasitas ukuran tergantung dari yang dimiliki oleh pengguna, biasanya alat kecil ini digunakan untuk memindahkan data dari komputer satu ke komputer yang lain, biasanya copy file dari macbook ke flashdisk, kemudian memindahkannya ke komputer Windwos.

Terkadang kita sebagai pengguna ingin menformat flasdisk mereka agar kembali bersih dari file, Untuk pengguna baru komputer berbasis Mac OS X akan sedikit bingung dengan cara Format Flashdisk, karena memang mac memiliki tampilan yang cukup berbeda dengan windows yang hanya membutuhkan klik kanan pada flashdisk kemudian memilih opsi format, di mac anda tidak akan menemukan menu yang sama walaupun anda sudah mengklik kanan.

Cara Format Flashdisk di Mac OS X

Tidak adanya pilihan untuk memformat flashdisk pada menu klik kanan di mac, bukan berarti anda tidak bisa menformat flashdisk, tapi caranya berbeda dengan windows. selain itu cara ini juga berlaku untuk format hardisk eksternal di mac.

Step 1: Silahkan anda hubungkan flashdisk anda melalui port yang terdapat pada Mac atau iMac.

Step 2: Selanjutnya cari aplikasi Disk Utility, banyak cara untuk menemukan aplikasi ini, tapi paling simpel adalah mengakses Launchpad, melalui Dock, biasanya Disk Utility terletak pada folder "Other".

Step 3:  Setelah anda temukan, silahkan anda buka "Disk Utility" pada menu anda akan melihat menu internal dan external, dan flashdisk anda akan berada pada menu external dan menampilkan nama yang anda berikan pada flashdisk anda, dan untuk itu internal adalah hardisk mac anda.

Step 4: Silahkan anda klik nama flashdisk yang tampil pada menu aplikasi "Disk Utility", anda akan menemukan berbagai informasi terkait, seperti jenis file, jumlah space yang digunakan dan tersisah.

Step 5: Untuk Format Flashdisk di Mac silahkan anda klik tombol "Erase" Jika diartikan adalah hapus klu nggak salah yah, letaknya pada bagian atas pada menu silahkan anda lihat pada gambar di bawah.


Secara otomatis Mac anda akan menformat flashdisk anda dan menghapus semua file yang terdapat di dalamnya. Demikian Cara Format Flashdisk di Mac OS X dengan mudah, anda hanya butuh beberapa langkah, dan semua data yang terdapat pada flashdisk anda akan terhapus dan kembali dalam keadaan kosong.
0 Komentar untuk "Cara Format Flashdisk di Mac OS X"

Jika anda pertanyaan silahkan :

Follow Twitter Blog https://twitter.com/netheroes @netheroes

Like Fans Page Blog ini di https://www.facebook.com/hyllalnetheroesblogspot

Tambahkan juga di Google+ https://plus.google.com/+HyllalApple

Back To Top